Monday, February 8, 2016

Tabrakan Beruntun, Bus Pariwisata Tabrak 5 Kendaraan Dan Kabur

Tabrakan Beruntun, Bus Pariwisata Tabrak 5 Kendaraan Dan Kabur - Kali ini Tabloid Otomotif akan mengulas artikel Otomotif terbaru berjudul Tabrakan Beruntun, Bus Pariwisata Tabrak 5 Kendaraan Dan Kabur yang dikutip dari Otosia.com. Jika anda ingin mengetahui lebih detail mengenai artikel Tabrakan Beruntun, Bus Pariwisata Tabrak 5 Kendaraan Dan Kabur, anda bisa menyimak artikel kami tentang Tabrakan Beruntun, Bus Pariwisata Tabrak 5 Kendaraan Dan Kabur dibawah ini.
Tabrakan Beruntun, Bus Pariwisata Tabrak 5 Kendaraan Dan Kabur

Tabrakan beruntun terjadi di KM 14.800 Tol Waru, Sidoarjo arah Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, Senin siang (18/8). Laka lantas itu, melibatkan enam kendaraan sekaligus. Tak ada korban jika dalam insiden tersebut. Hanya saja, Bus Pariwisata yang diduga menjadi penyebab, melarikan diri dari lokasi kejadian.

Meski tak ada korban jiwa, laka lantas tersebut mengakibatkan salah satu penumpang Toyota Avanza, Nurmalita (23), warga Lenteng Agung, Jakarta, terjepit pada body mobil hingga mengalami patah kaki. Butuh waktu 30 menit, untuk bisa mengevakuasi Nurmalita. Dalam proses evakuasi itu, petugas terpaksa memecah kaca dan merusak body mobil.

Suko, pengemudi Suzuki Baleno yang juga mengalami luka, meski hanya luka ringan di bagian kepala, menuturkan, ketika insiden itu terjadi, di lajur kanan Jalan Tol Waru-Surabaya, ada truk berhenti. Dan di belakang truk ada empat mobil yang melaju kencang, namun masih bisa menguasai kendaraannya dan berhenti.

Empat mobil yang berhenti di belakang truk sejara berjajar ke belakang adalah, Suzuki Baleno dengan nomor polisi W 490 NF dikemudikan Suko Paryono, Kijang Innova W 1329 PT dikendarai Heriyanto, Truk Elf AG 9451 AE muatan keramik dikemudikan Heri Susanto), dan Toyota Avanza Veloz W 1910 XU dikemudikan Daniel bersama Nurmalita.

Namun, ketika keempat mobil itu berhenti, mendadak ada Bus Pariwisata berkecepatan tinggi menabrak Avanza Veloz yang ditumpangi Daniel dan Nurmalita dari belakang. Karena tabrakan itu cukup keras, Avanza pun terdorong ke depan dan menabrak mobil di depannya, hingga mobil-mobil yang ada di depannya lagi.

Paling parah, mobil yang ditumpangi Daniel dan Nurmalita, selain ditabrak dari belakang oleh bus, dia juga menabrak Elf bermuatan keramik. "Jadi bukan kita nabrak truk yang ada di depan, tapi ada bus dari belakang dengan kecepatan tinggi menabrak beberapa mobil di depannya," papar Suko di lokasi kejadian.

Pasca insiden itu, Bus Pariwisata langsung tancap gas meninggalkan lokasi. Saat ini, polisi tengah melacak keberadaan bus yang melarikan diri tersebu.

"Diduga, kecelakaan ini akibat kesalahan bus yang melaju kencang, ketika lalu lintas di jalan tol tidak terlalu lancar. Sehingga menabrak mobil-mobil di depannya yang berhenti," terang Panit PJR Tol Jawa Timur II, Ipda Joko Lelono.

Dia menambahkan, dalam insiden itu, hanya dua orang yang dibawa ke rumah sakit. "Ada dua korban, mereka penumpang Avanza," tandas dia

Sekian berita Otomotif terbaru dari kami mengenai Tabrakan Beruntun, Bus Pariwisata Tabrak 5 Kendaraan Dan Kabur. Harapan kami artikel seputar Otomotif yang berjudul Tabrakan Beruntun, Bus Pariwisata Tabrak 5 Kendaraan Dan Kabur ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Tabloid Otomotif untuk mendapatkan berita seputar Otomotif setiap harinya.